Siap Bekerja // BLC TELKOM Klaten

SIAP BEKERJA // BLC TELKOM Klaten 



Pengertian
Syarat wajib orang yang bisa dikatakan siap bekerja itu harus mempunyai employability skills. Untuk mempunyai employability skills itu tidak mempunyai mental blok. Kalau masih mempunyai mental blok harus dibuka terlebih dahulu, karena employability skills tidak bisa dimiliki kalau masih memiliki mental blok pada diri kita masing-masing.

Latar Belakang Masalah
Dikarenakan syarat orang bekerja itu mempunyai employability skills, maka sebagai seseorang yang ingin bekerja harus mempelajarinya, memahaminya, dan mengimplementasikannya.

MAKSUD DAN TUJUAN
Siap bekerja sesuai bidang yang disukai.

BATASAN DAN RUANG LINGKUP PEKERJAAN
Diskusi dan ngobrol santai.

TARGET DAN HASIL YANG DIHARAPKAN
Bisa menerapkan employability skills dalam keseharian, bekerja, dan dalam bersosialisasi.

METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN
1. Berdiskusi.
2. Ngobrol santai.
3. Membaca.
4. Memahami.
5. Melakukan (mengimplementasikannya).

Alat dan Bahan
Laptop.

Target Waktu
8 Jam (07.00-04.00).

Tahapan Pelaksanaan
A. Briefing.
B. Diskusi.

1. Definisi kerja
Kerja adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh seseorang unttuk memenuhi kebutuhan hidup, secara bahasa jawa adalah "kerjo iku kanggo sanggu urip". Bisa dikatakan kerja apabila mempunyai tujuan, perencanaa / pengorganisasian, target waktu, dan ada hasil / jejak. Bekerja itu mencari tantangan, masalah / musuh yang harus diatasi dan dihadapi sesuai bidangnya masing-masing. Salah satu definisi kerja itu adalah membuta perencanaan kerja fungsinya agar tidak terjadi masalah pada saat bekerja. Bekrja itu ada 2 yaitu dari diri sendiri dan orang lain. 

2. Employability skills
Employability skills merupakan suatu keterampilan yang memungkinkan seseorang untuk mendapatkan pekerjaan atau dapat tetap bekerja, meliputi keterampilan personal, keterampilan interpersonal, sikap, kebiasaan, dan perilaku.

Employability skill sangat penting karena setiap pekerjaan menuntut adanya inisiatif,
fleksibilitas, dan kemampuan seseorang untuk menangani tugas-tugas berbeda. Hal ini berarti bahwa jika kita ingin bekerja dibidang apapun kita wajib memiliki employability skills. 

Keterampilan employability secara khusus berkaitan dengan kemampuan bekerja seseorang dengan berbagai situasi yang meliputi keterampilan atau kecakapan sebagai berikut :

1. Harus memiliki inisiatif.
2. Mempunyai perencanaan dan pengorganisasian kerja.
3. Selalu rajin belajar.
4. Bisa memanajemen diri.
5. Bisa mengikuti dan menggunakan teknologi dengan sebaik-baiknya.
6. Bisa berkomunikasi.
7. Dapat menyelesaian masalah.
8. Bisa bekerja sama sebagai sebuah tim yang solid.

Kenapa imployability skills kita itu lemah karena kurangnya kognitif dalam diri kita, salah satunya itu mental blok.

3. Mental blok
Mental blok yaitu suatu keadaan dimana seseorang susah untuk maju. Mental blok juga termasuk bagian dari softskills. Faktor-faktor yang menyebabkan mental blok itu karena kurangnya kognitif pada diri kita dan juga karena pola makan yang salah, solusinya harus banyak berolahraga dan menjaga pola makan yang sehat.
   
    Ciri-ciri mental blok itu ada 6 yaitu :
    1. Malas.
    2. Ragu-ragu.
    3. Putus asa.
    4. Pandangan negatif (berpikiran negatif).
    5. Tidak percaya diri.
    6. Trauma.

    Cara untuk membuka mental blok itu ada 5 yaitu :
    1. Melakukan dengan segera jangan ditunda.
    2. Kesuksesan ditangan diri sendiri (yakin).
    3. Pantang menyerah.
    4. Pandangan positif (berpikiran positif).
    5. Percaya diri.
    6. Terapi konseling.

TEMUAN PERMASALAHAN SERTA CARA PENYELESAIAN
MASALAHNYA
Masih belum berani membuka mental bloknya masing-masing dan sibuk dengan egonya sendiri, solusinya adalah berani mencoba,jangan menilai diri sendiri, dan tidak takut salah

KESIMPULAN YANG DIDAPATKAN
Seseorang bisa dikatakan siap kerja karena memiliki employability skill dan kebayakan orang itu tidak memiliki employability skill karena mempunyai masalah pada dirinya sendiri yakni mental blok masing-masing yang mengahambat mereka untuk bisa segera bekerja dibidang yang disukai.

REFERENSI
Buku employability skills. Pdf.
Buku motivasi usaha. Pdf.

Posting Komentar

0 Komentar

Close Menu